Membuat Cover Timeline di Facebook

Membuat Cover Timeline di Facebook - Facebook mengubah cara kita dapat mengekspresikan diri kita sendiri pada halaman facebook kita. Dengan Profil Timeline baru Anda sekarang bebas untuk mengekspresikan diri dengan papan besar di belakang gambar profil Anda. Facebook menyebutnya "Timeline Cover".

Disini saya akan berbagi website kumpulan gambar cover timeline dan bagaimana membuat cover timelinemu sendiri, website itu adalah timelinecoverbanner.com.


Di website ini anda dapat memilih timeline cover yang unik dan menarik, Disini anda juga dapat membuat cover sendiri dengan foto atau gambarmu sesuai ukuran timeline, tak hanya itu anda juga dapat membuat cover yang nyambung dengan profile picture atau sebaliknya.

            Lalu bagaimana menjalankannya, berikut adalah beberapa tutorialnya : 
  1. Jika Kita ingin memilih cover yang telah tersedia, maka pilih Button "Background Gallery" pada pojok kanan atas
  2.  Kemudian, pada tampilan akan disediakan gambar gambar cover, tag atau category untuk dipilh dan juga fasilitas mesin pencari, jika kita ingin dapat apa yang kita inginkan dengan cepat. Contoh : misal kita ketik keyword Indonesia, maka cover yang berkaitan dengan keyword akan muncul
  3. Klik gambar yang anda inginkan, maka akan tampil seperti ini, anda juga bisa memaksimalkan toolbar yang ada untuk mendesain atau menghias gambar cover tersebut
  4. Kemudian klik  "Save Timeline Cover".
Untuk tutorial berikutnya,menjelaskan bagaimana membuat Cover Timeline dengan gambarmu sendiri dan bisa nyambung atau terhubung dengan Profile picture anda.
  1. Pilih “Facebook banner editor, maka akan tampil halaman. 
  2. Kemudian pilih “upload photo” atau “upload background” untuk meletakkan gambar yang diinginkan. Anda juga bisa memanfaatkan toolbar yang ada untuk mendesain foto atau gambar yang telah diupload. Klik "Save Profile Photo" dan "Save Timeline Cover untuk menyimpan kedua gambar tersebut.

Selamat Mencoba, Semoga bermanfaat.............




SHARE THIS

Author:

Previous Post
Next Post